Kamis, 18 Juli 2013

[PES 2013] Bertahan dari Gempuran Tim Musuh

assalamualaikum wr. wb. baiklah pada kesempatan kali ini saya akan menerangkan bagaimana bertahan bagus saat bertanding di PES 2013, ada banyak sekali cara-cara mengendalikan bed atau pemain belakang kita untuk melakukan presing atau tackling yang bagus, berikut tutor nya :


Basic Defending

Mungkin gamer sudah bisa gerakan ini karena hal ini sudah ada di PES 2013 dalam sub menu performance training. Tapi melakukan hal ini selama pertandingan bukan suatu hal yang mudah. Memang kontrol untuk melakukan gerakan bertahan terbilang mudah, yaitu R2+ X, tapi gamer juga harus melakukannya dengan tepat.
Jika terjadi 1 on 1, gamer tahan R2+X+Arah (tergantung posisi lawan), hal ini dilakukan untuk membuat lawan delay dan memperlambat gerakannya, kerena mereka juga sedang mencari celah kita. Nah, pada saat itu, lepas kan X untuk merebut bola, jika memungkinkan lakukan tackle (tekan X dua kali). Tapi hati-hati, jika lawan bergerak dan gamer melakukan tackle di saat yang tidak tepat, bisa terjadi pelanggaran (bahkan kartu).
PES 2013 1 Bertahan dari Gempuran Tim Lawan di PES 2013

Hati-Hati dengan Formasi dan Strategi Lawan

Waspadai Formasi dan Style atau Strategi lawan, terutama mereka yang menggunakan possesion game (seperti tim Barcelona). Possesion game akan menjadi senjata mematikan jika gamer terburu-buru ingin menyerang. Tetap fokus bertahan dan pastikan gamer jangan sampai “gila” karena tidak bisa merebut bola, karena possession game memang seperti itu cara bermainnya. Tetap jaga lapis pertahanan dan jika bisa lakukan mark setting alias bayangi lawan pada pemain yang gamer anggap berbahaya.
Sebetulnya jika gamer tidak ingin begitu sulit, gamer juga pasang strategi yang sama. Peluangnya antara siapa yang terbawa permainan, apakah lawan yang terbawa permainan gamer atau gamer yang terbawa permainan lawan. Jika ingin melakukan ini, jaga kedisiplinan para pemain agar stay pada posisi.
PES 2013 2 Bertahan dari Gempuran Tim Lawan di PES 2013

Jika Perlu, Tambah Pagar Betis Ketika Free Kick

Jika memungkinkan dan gamer merasa takut lawan memasukan bola ketika free kick, gamer juga bisa menambahkan pemain untuk menjadi pagar betis (pagar yang dibuat dari para betis pemain icon razz Bertahan dari Gempuran Tim Lawan di PES 2013 ). Caranya dengan menekan L2+Atas/Bawah (Atas untuk menambah dan Bawah untuk mengurangi). Tapi gamer jangan sembarangan menambah pagar betis, pastikan pemain lawan tetap dijaga dan tidak bisa bergerak bebas, karena free kick ini momen yang cukup krusial, karena lawan juga mungkin menggunakan trik kontrol untuk melakukannya.

All Out Defence!

Barangkali jika gamer sudah mencuri angka dari lawan dan takut lawan melakukan counter attack, apa salahnya menggunakan strategy all out defence. Strategi ini adalah strategi dimana semua pemain gamer akan fokus untuk bertahan, tidak ada menyerang, semua mundur.
all out defence tactic pes 2013 Bertahan dari Gempuran Tim Lawan di PES 2013



 dan ini bonus videonya :




sekian dari saya :D semoga bisa menambah wawasan saudara-saudara tips-trik-pes.blogspot.com sekalian :) wassalamualaikum Wr.Wb.

2 komentar:

Posting Komentar

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...